Senin, 29 Oktober 2012

Obyek Wisata Sri Getuk



Salah satu Obyek Wisata di Daerah Gunungkidul Yogyakarta, tepatnya di Desa Wisata Bleberan, Air Terjun Sri Gethuk merupaban bagian yang tak terpisahkan dari Obyek Wisata Goa Rancang Kencono . Obyek wisata ini bisa di tempuh dengan melewati areal hutan kayu putih milik PERHUTANI dengan kondisi jalan yang bervariasi mulai dari aspal bagus hingga jalan makadam. Memasuki Dusun Menggoran, tanaman kayu
putih berganti dengan ladang jati yang rapat. Berdasarkan cerita yang dipercayai masyarakat, air terjun tersebut merupakan tempat penyimpanan kethuk yang merupakan salah satu instrumen gamelan milik Jin Anggo Meduro. Oleh karena itu disebut dengan nama Air Terjun Sri Gethuk. Konon, pada saat-saat tertentu masyarakat Dukuh Menggoran masih sering mendengar suara gamelan mengalun dari arah air terjun.Untuk menuju Air Terjun Sri Getuk Wisatawan bisa memanfaatkan Rakit Sederhana yang terbuat dari Papan dan Drum Plastik yang di buat sedemikian rupa dan dilengkapi dengan Mesin yang berfungsi untuk menggerakkan Perahu. Untuk Alternatif lain bisa menggunakan jalan setapak menuju lokasi Air Terjun.

Bebatuan yang indah di bawah air terjun membentuk undak-undakan laksana tepian kolam renang mewah. Menurut pengalaman pribadi setelah menikmati Obyek Wisata Sri Getuk ( 24-10-2012 ) ada hal yang mungkin perlu di perhatikan dalam pengelolaan Obyek Wisata tersebut antaranya :
  • Untuk masuk ke obyek wisata pengunjung harus membayar dulu sebesar Rp. 5.000,- per orang ( jadi kalo berboncengan dengan kendaraan bermotor harus mengeluarkan Rp 10.000,- ) gratis parkir, tapi di lokasi tidak di sediakan arena bermain ataupun hiburan - hiburan lainnya .
  • Untuk naik Perahu satu orang di kenakan biaya Rp. 10.000,- dengan jarak yang sangat dekat sekali.
  • Yang harus menjadi catatan adalah, obyek wisata Sri Getuk merupakan obyek wisata baru yang seharusnya banyak melakukan promosi agar dapat lebih di kenal oleh masyarakat luas dan wisatawan pun akan berkunjung, tapi menurut penilaian saya untuk Obyek Wisata Sekelas Sri Getuk yang notabene berada di daerah yang transportasinya harus menggunakan kendaraan sendiri, Obyek wisata tersebut tergolong Mahal di bandingkan dengan obyek wisata sekelasnya . Contohnya Goa Pindul.
 



SentraClix Blog Advertising

4 komentar:

  1. Terimakasih banyak atas informasinya yang telash disampaikannya

    BalasHapus
  2. Bermanfaat atas informasi yang telash disampaikannya maksih banyak

    BalasHapus
  3. Sama sama mas, semoga ada manfaatnya, trimakasih sudah berkenan berkunjung ..

    BalasHapus