Selasa, 31 Agustus 2010

Jasa Marga Pastikan Mudik Nyaman

Jasa Marga akan memastikan beberapa proyek-proyek pemeliharaan dapat dipergunakan pada lebaran tahun ini, demikian diungkapakan Direktur Operasi Jasa Marga, Adityawarman, dalam sesi wawancara dengan majalah BUMN Track, Rabu (11/8) kemarin.
Adityawarman menjelaskan bahwa semua yang dilakukan oleh Jasa Marga merupakan evaluasi dari hasil tahun-tahun sebelumnya. “Hal ini merupakan tradisi tahunan dimana Jasa Marga akan terus memberikan pelayanan terbaik bagi pengguna jalan, ujar Adit.
Salah sastu hasil evaluasi tersebut adalah adanya pelebaran Jakarta-Cikampek KM 23 - KM 31 menjadi empat lajur untuk setiap jalurnya. Karena diperkirakan arus mudik akan meningkat sebesar 10%. “Gerbang tol Cikampek tahun lalu, melakukan transaksi sebanyak 70 – 75 ribu kendaraan per harinya, hampir dua kali lipat dari hari biasanya sebanyak kurang lebih 40 ribu kendaraan”.
Sudah beberapa tahun terakhir, Jasa Marga melakukan kerjasama dengan Polda setempat dalam rangka pemantauan dan penyebaran arus lalu lintas di jalan tol Jakarta-Cikampek. Lebih lanjut Adit menjelaskan, bahwa jalan tol Jakarta-Cikampek diibaratkan seperti bendungan yang dapat menyalurkan arus lalu lintas ke berbagai tujuan. “Arus lalu lintas dapat kita alihkan menuju ke selatan apabila jalur pantura sangat padat, ujar Adit.
Pengaturan lalu lintas yang dilakukan Jasa Marga bekerjasama dengan polda setempat memilah lalu lintas ke 3 titik yaitu utara (pantura), tengah (subang), dan selatan (nagrek). Pengalihan ini didasarkan pada informasi yang didapat dari aparat.
Pelayanan
Adit menjelaskan bahwa saat ini beberapa jalan tol telah dilengkapi dengan tempat istirahat yang memiliki berbagai fasilitas. Dari mulai pompa bensin, rumah makan, tempat ibadah hingga tempat parkir yang luas.
TI ini akan sangat bermanfaat bagi para pemudik yang melalui jalan tol tersebut, dimana pada musim lebaran TI ini akan dilengkapi juga dengan fasilitas kesehatan dan bengkel-bengkel darurat. “Pengguna jalan yang lelah/sakit dapat memanfaatkan fasilitas kesehatan tersebut.”
Sejalan dengan itu, fasilitas informasi yang saat ini dilakukan oleh Jasa Marga diharapkan dapat membantu masyarakt dalam memperoleh informasi realtime.
Jasa Marga saat ini telah memasang beberapa VMS baru yang dapat dioperasikan menjelang lebaran. Adit mengharapkan agar masyarakat dapat menghubungi
Traffic Information Centre di nomor 021-80880123 untuk mendapatkan informasi terkini.

Perubahan Transaksi di Palikanci
Dalam rangka mengantisipasi arus mudik dan arus balik lebaran, dan untuk meningkatkan kelancaran pergerakan lalu lintas, akan dilakukan perubahan mekanisme transaksi.
Perubahan ini menurut Adit ditujukan bagi kenyamanan pengguna jalan ketika lalu lintas mencapai puncak kepadatan. Dengan mekanisme ini, transaksi yang asalnya dilaksanakan di gerbang tol Plumbon ditiadakan dan hanya dilakukan di gerbang tol Ciperna Utama.
Sementara untuk jarak dekat yaitu Ciperna Timur dan Barat menuju Kanci, mengunakan sistem transaksi tertutup. “Transaksi ini akan berlaku pada H-7 hingga H+7,” ujar Adit. di kutip dari http://www.jasamarga.com/berita/223-jasa-marga-pastikan-mudik-nyaman-.html




SentraClix Blog Advertising

0 komentar:

Posting Komentar